Selasa, 16 Desember 2008

sajak-sajak....

Sajak-sajak tanpa rupa
Oleh: Ahmad abu muthmainnah

Kadang Lupa
Kadang lupa…
Kita mati
Kapan mati?
Dimana mati?

Kadang lupa…
Perjalanan pendek
Pendeknya dunia
Angan-angan panjang
Tapi…
Bekal kosong

Kadang lupa…
Tanggungjawab menggunung
Bekal-bekal kosong
Sibuk diri lupa daratan
(bunguran timur,8 november 2008)

Dalam diam
Aku diam
Waktu berputar
Aku terpaku
Waktu hilang
Aku termenung
Waktu lenyap
Aku senyap
Manusia berlari
Aku terikat
(ranai, 8 november 2008)
















Lukisan wajah
lihatlah
aku diam, diam patung
lihatlah
aku menangis, tangis pilu
lihatlah
aku marah, marah singa
lihatlah
aku murung, murung bidadari
lihatlah
aku adalah aku, warna-warni rona muka
(natuna, 8 november 2008)



Detik-detik
waktu…
Berputar tanpa kembali
Berputar tanpa mengulangi
Hembusan nafas harga diri
Tapi…
Hanya ada lupa dan lalai

Waktu…
Durasi lukisan hidup
Detik-detik tak terjual
Hilang dan tak kembali

Waktu…
Harta, perhiasan dan tanggungjawab
Tapi…
Manusia banyak lupa diri
(Ranai, 8 november 2008)

Tidak ada komentar: